Senin, 29 Maret 2010

IE9 Takkan Mendukung Windows XP


March 19, 2010 · Posted in Informasi, Internasional, Teknologi & Komputer ·

BEIJING – Pengguna sistem operasi windows XP harus bersiap gigit jari bila ingin merasakan browser terbaru Microsoft Internet Explorer 9 (IE9). Sebab, Microsoft menyatakan IE9 takkan mendukung XP.

Hal itu dikatakan, IE General Manager, Dean hachamovitch seperti dilansir Xinhua, Kamis (18/3/2010).

Hachamovitch mengatakan, IE9 menggunakan Direct2D (API yang hanya tersedia untuk Windows 7, Windows vista dan Windows Server 2008). Browser ini dikabarkan akan mendukung standar baru HTML 5 dan pengembangan Java engine.

“Untuk mengembangkan sebuah browser modern tentunya membutuhkan sistemoperasi yang modern pula,” kata Hachamovitch.

Saat ini Microfot baru melakukan debut dengan meluncurkan IE9 untuk versi pratinjau. Fitur terbaru dari browser yang populer meliputi grafis hardware-accelerated dan teks, serta mesin JavaScript baru yang menggunakan banyak core chip modern untuk secara efektif mengelola dan mengoptimalkan sumber daya performa komputasi Web.

Dalam memberikan dukungannya untuk sejumlah HTML5 Microsoft memberikan beberapa detail spesifikasinya, seperti CSS3, Scalable Vector Graphics (SVG), XHTML parsing dan video / audio tag menggunakan standar industri (H.264/MPEG4 dan MP3/AAC). (ugo)

Program Alih Jalur T. Informatika

A. PROGRAM ALIH JENJANG TEKNIK INFORMATIKA

a. Status terakreditasi.

b. Perkuliahan sore - malam hari di Kampus III UAD, Jalan Prof Supomo, Janturan, Yogyakarta.

c. Informasi pendaftaran, biaya kuliah dan lainnya dapat ditanyakan di TU FTI, Kampus III UAD, Telp (0274) 563515 psw. 3131

d. Syarat pendaftaran: FC ijazah D3 dan transkrip nilai dilegalisasi, FC Akte Kelahiran, pas foto terbaru berwarna 3x4 cm masing-masing 2 (dua) lembar.

e. Contact person : Sri Winiarti, S.T., M.Cs. (0274) 6620533, Murinto, S.Si., M.Kom. (0274) 6620525

Minggu, 28 Maret 2010

Contoh Program Delphi 7

Coba -Coba Program Delphi 7

Program berikut ini mempergunakan rumus matematika untuk menghitung luas sebuah segitiga ( 0.5 X alas X tinggi ). Dari rumus tersebut kita bisa membuat sebuah program sederhana.
Langka-langka untuk membuat programnya adalah sebagai berikut :
1. Buatlah sebuah Form seperti yang terlihat pada gambar 1 disamping..

2. Kemudian Doble Click pada tombol Proses dan ketikan Code dibawah ini pada bidang Code editor seperti yang terlihat pada gambar 2 .

procedure TForm1.Button1Click(Sender: TObject);
var A,T,L:real;
begin
A:=STRTOFLOAT(EDIT1.TEXT);
T:=STRTOFLOAT(EDIT2.TEXT);
L:=0.5*A*T;
EDIT3.Text:=FLOATTOSTR(L);
end;

Gambar 2. Bidang Code Editor


3. Setelah selesai memasuakan code tersebut pada bidang code editor, kemudia anda jalankan program tersebut dengan cara clik tombol Run yang terdapat pada panel bagian kiri atas yang berwana hijau. Atau dengan menekan f9 pada keyboard.

http://cifrog.wordpress.com/2010/03/26/contoh-program-delphi-7/

Sabtu, 27 Maret 2010

Pendidikan Kewarganegaraan


PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN
DALAM KONTEKS PENDIDIKAN NASIONAL ( UU RI 20/2003)
MISI PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DI PERGURUAN TINGGI
(Menurut SKep Dirjen Dikti No. 38/DIKTI/Kep./2002)

Membantu mahasiswa selaku warganegara, agar mampu :
~ mewujudkan nilai-nilai dasar perjuangan bangsa Indonesia,
~ mewujudkan kesadaran berbangsa dan bernegara,
~ menerapkan ilmunya secara bertanggung jawab terhadap kemanusiaan.

PENDIDIKAN NASIONAL BERFUNGSI
"MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN DAN MEMBENTUK WATAK SERTA PERADABAN BANGSA YANG BERMARTABAT DALAM RANGKA MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA” (Psl 3 UU RI No 20 tahun 2003)

PENDIDIKAN NASIONAL BERTUJUAN :
"UNTUK BERKEMBANGNYA POTENSI PESERTA DIDIK AGAR MENJADI MANUSIA YANG BERIMAN BAN BERTAQWA KEPADA TUHAN YANG MAHA ESA, SEHAT, BERILMU, CAKAP, KREATIF, MANDIRI, DAN MENJADI WARGANEGARA YANG DEMOKRATIS DAN BERTANGGUNG JAWAB” ( Ps 3 UU RI No.20 Tahun 2003)

Downlod materinya:

http://www.4shared.com/file/251182936/883e10d0/Pendidikan_Kewiraan.html

Bahasa Pemrograman C++


C++ adalah salah satu bahasa pemrograman komputer. Dibuat pada tahun 1980-an oleh Bell Labs (Bjarne Stroustrup) sebagai pengembangan dari Bahasa pemrograman C.
Salah satu perbedaan yang paling mendasar dengan bahasa C adalah dukungan terhadap konsep pemrograman berorientasi objek (Object Oriented Programming).

Bjarne Stroustrup (lahir 30 Desember 1950 di Aarhus, Denmark) adalah seorang ilmuwan komputer dan profesor di bidang ilmu komputer di Texas A&M University.
Dia dikenal lewat jasanya dalam mengembangkan bahasa pemrograman C++.

Stroustrup meraih pendidikan master di bidang matematika dan ilmu komputer pada tahun 1975 dari Universitas Aarhus, Denmark, dan menyelesaikan doktornya di Universitas Cambridge,
Inggris pada tahun 1979. Ia juga sempat bekerja sebagai kepala departemen riset pemrograman skala-besar di AT&T Lab hingga akhir tahun 2002.

* 2004 - IEEE Computer Society 2004 Computer Entrepreneur Award.

Buku:

* The C++ Programming Language by Bjarne Stroustrup - Addison-Wesley Pub Co; 3rd edition (February 15, 2000); ISBN 0-201-70073-5
* The Design and Evolution of C++ by Bjarne Stroustrup - Addison-Wesley Pub Co; 1st edition (March 29, 1994); ISBN 0-201-54330-3
* The Annotated C++ Reference Manual by Margaret A. Ellis & Bjarne Stroustrup - Addison-Wesley Pub Co; (January 1, 1990); ISBN 0-201-51459-1

Program C++ pertama

Contoh program sederhana C++ untuk hello world dengan menggunakan Pustaka Dasar C++ dapat dilihat di bawah ini:

# include // provides std::cout

int main()
{
std::cout << "Hello, world!\n"; return 0; } Download Program: http://www.4shared.com/file/251182963/8523101a/100_program_cpp.html

Rekayasa Perangkat Lunak

Kuliah1-RPL : Pendahuluan
Pada pertemuan pertama perkuliahan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) Teknik Informatika
Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta dibahas tentang pendahuluan seputar rekayasa
perangkat lunak (software engineering). Pendahuluan tersebut meliputi silabi matakuliah RPL,
sistem penugasan baik individu maupun kelompok, sistem penilaian, referensi.

Materi selanjutnya dalam pertemuan tersebut disampaikan tentang pengenalan konsep dasar
rekayasa perangkat lunak, berisi pengertian, keterhubungan RPL dengan rekayasa sistem,
jenis-jenis pendekatan pengembangan perangkat lunak serta pengenalan tools yang digunakan
dalam pengembangan perangkat lunak tersebut.

Pada bagian akhir perkuliahan dilakukan penandatanganan kontrak belajar oleh dosen
pengampu Hasanuddin dengan ketua kelas yang ditunjuk langsung dari perwakilan peserta
matakuliah RPL yang hadir saat itu. Kontrak belajar tersebut berisi kesepakatan bobot penilaian
dan mekanisme perkuliahan.

Berikut materi kuliah yang disampaikan pada tiap pertemuan tersebut, silahkan didownload:
di linknya ya:

http://hasan.staff.uad.ac.id/new/index.php/en/kuliah-rekayasa-perangkat-lunak

Interaksi Manusia Dan Komputer


Materi Interaksi Manusia dan Komputer (IMK) merupakan mata kuliah wajib yang diajarkan kepada mahasiswa di perguruan tinggi jurusan teknik informatika, sistem informasi, ilmu komputer. Interaksi manusia dan komputer bukan hanya membahas bagaimana membuat suatu interface, tetapi meliputi ruang lingkup yang jauh lebih luas.

Materi IMK untuk memberikan pemahaman bagaimana manusia sebagai sumber daya terpenting dalam membangun sistem. Materi yang dibahas meliputi manusia, komputer, interaksi, paradigma dan prinsip penggunaan, proses desain, model kognifit, analisis tugas, desain dan notasi dialog, model sistem, dukungan implementasi, teknik evaluasi, bantuan dan dokumentasi, groupware, teori dan permasalahan pekerjaan bersama yang didukung komputer, serta sistem banyak sensor.

Download:

http://www.4shared.com/file/251181328/69bf26ae/Interaksi_Manusia__Komp.html

Basis Data

Basis data
Dari Wikipedia bahasa Indonesia

Basis data (bahasa Inggris: database), atau sering pula dieja basis data, adalah kumpulan informasi yang disimpan di dalam komputer secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut. Perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola dan memanggil kueri (query) basis data disebut sistem manajemen basis data (database management system, DBMS). Sistem basis data dipelajari dalam ilmu informasi.

Istilah "basis data" berawal dari ilmu komputer. Meskipun kemudian artinya semakin luas, memasukkan hal-hal di luar bidang elektronika, artikel ini mengenai basis data komputer. Catatan yang mirip dengan basis data sebenarnya sudah ada sebelum revolusi industri yaitu dalam bentuk buku besar, kuitansi dan kumpulan data yang berhubungan dengan bisnis.

Konsep dasar dari basis data adalah kumpulan dari catatan-catatan, atau potongan dari pengetahuan. Sebuah basis data memiliki penjelasan terstruktur dari jenis fakta yang tersimpan di dalamnya: penjelasan ini disebut skema. Skema menggambarkan obyek yang diwakili suatu basis data, dan hubungan di antara obyek tersebut. Ada banyak cara untuk mengorganisasi skema, atau memodelkan struktur basis data: ini dikenal sebagai model basis data atau model data. Model yang umum digunakan sekarang adalah model relasional, yang menurut istilah layman mewakili semua informasi dalam bentuk tabel-tabel yang saling berhubungan dimana setiap tabel terdiri dari baris dan kolom (definisi yang sebenarnya menggunakan terminologi matematika). Dalam model ini, hubungan antar tabel diwakili denga menggunakan nilai yang sama antar tabel. Model yang lain seperti model hierarkis dan model jaringan menggunakan cara yang lebih eksplisit untuk mewakili hubungan antar tabel.

Istilah basis data mengacu pada koleksi dari data-data yang saling berhubungan, dan perangkat lunaknya seharusnya mengacu sebagai sistem manajemen basis data (database management system/DBMS). Jika konteksnya sudah jelas, banyak administrator dan programer menggunakan istilah basis data untuk kedua arti tersebut.

untuk lebih jelasnya download materinya di bawah ini;

http://www.4shared.com/file/251182944/2971e73b/Basis_Data.html